Saturday, November 23, 2024
   
TEXT_SIZE

Jajaki Akan Pemahaman Pajak, FEB Untag Gelar Lomba Karya Ilmiah Mahasiswa

Bendan Dhuwur-kopertis6.or.id -13 orang mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang yang berasal dari Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB), Fakultas Hukum (FH) dan Fakultas Teknik (FT), mengikuti Lomba Karya Ilmiah dengan tema “Peran Pajak Dalam Pembangunan” yang diselenggarakan oleh FEB. Peserta tersebut sebelumnya telah lolos seleksi pada tahap awal yang diikuti  sebanyak 32 orang mahasiswa. Lomba yang terselenggara di kampus FEB kemarin (13/12), untuk juri terdiri dari Dr. Emiliana, Dr. Supardjo, Dr. Frans Sudirdjo. 

Dekan FEB, Nurchayati, MM mengatakan, terkait dengan target kegiatan ini adalah mahasiswa menjadi sadar akan pajak, karena di dunia pendidikan saat ini pemerintah sedang giat-giatnya menggiatkan pajak. “Pajak merupakan sumber terbesar penerimaan negara.” tegasnya

Menurutnya, kegiatan ini cukup efektif untuk menjaring mahasiswa sadar akan pajak. “Kami memiliki wadah berupa Texcentre yang berfungsi memfasilitasi mahasiswa untuk belajar mengenai pajak.” ungkap Nurchayati.

Ketua Panitia, Sri Suyati, MM menambahkan, dari 13 peserta ini akan diambil 5 terbaik untuk dikirim ke Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kanwil Jateng I untuk dilakukan seleksi 3 terbaik. 

“Tiga terbaik yang dipilih oleh DJP Kanwil Jateng I nanti, akan diberikan kesempatan untuk melakukan presentasi dalam seminar yang akan kami lakukan dalam waktu dekat. Presentasi yang dilakukan ketiga kandidat terpilih tersebut akan kita nilai untuk mencari yang terbaik.” jelasnya.    

Berikut daftar nama lima terbaik dalam seleksi kemarin, yaitu Ahmad Farub (FEB), Agung Setiawan (FH), Renny Reawaruw (FH), Lisa Erfi Yunita (FEB), dan Nunik Bunga Herma Andhini (FEB).

Tampak gambar : Peserta menyampaikan argumentasi kepada juri terhadap karya ilmiah yang dipaparkan 

 

 

 

 

COMMUNITY

Materi Pelatihan