Saturday, November 23, 2024
   
TEXT_SIZE

WISUDA SARJANA KE-3 STIE AKA SEMARANG

     Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) AKA Semarang, Drs. H. Suyatno, MM mengatakan, meskipun baru 5 tahun melakukan proses pembelajaran, dimana  lembaga pendidikan tinggi yang dipimpinnya merupakan pengembangan dari Akademi Keuangan dan Akuntansi (AKA) Semarang yang berdiri sejak 1974, telah berhasil meluluskan Sarjana dan Ahli Madya bidang Akuntansi dan manajemen sebanyak 217 orang.

    Hal tersebut disampaikan saat mewisuda 92 Sarjana pada acara wisuda Sarjana ke-3 STIE AKA Semarang di ruang Poncowati Patrajasa Hotel semarang (9/8). Dalam sambutannya ia juga mengatakan bahwa STIE AKA Semarang saat telah mengimplementasikan Sistem Informasi Akademik (SIAKAT) berbasis jaringan komputer, dimana setiap mahasiswa dapat memprogram KRS, melihat KHS dan jadwal perkuliahan melalui Self Service Terminal (SST) yang tersedia. Selain hal tersebut SIAKAD juga dapat mengakses data lainnya diantaranya : data mahasiswa, nilai mata kuliah, transkrip akademik, lulusan, dosen, pegawai, keuanga, inventaris, pembayaran SPP dan perpustakaan.

       Ketua yayasan penyelenggara STIE AKA Semarang, Martono As, SH dalam sambutannya mengatakan, ia sangat mendukung kebijakan Kopertis Wilayah VI terhadap setiap mahasiswa yang akan diwisuda dilakukan cros cek datanya  di pangkalan data perguruan tinggi (PDPT) yang ada di Kopertis, sehingga setiap lulusan apabila telah melakukan proses pembelajaran secara baik dan benar, tentu akan nampak di dalam laporan PDPT dan dapat diakses oleh masyarakat secara umum. Ia juga menyampaikan apresiasi terhadap pembinaan maupun bantuan beasiswa yang selama ini diperoleh mahasiswa STIE AKA Semarang, tentu hal ini akan sangat mendukung perkembangan STIE AKA Semarang seiring dengan kemajuan yang  terus meningkat, serta meminta ditegur apabila STIE AKA Semarang berjalan tidak sebagaimana mestinya.

       Seperti kita ketahui, STIE AKA Semarang saat ini menyelenggarakan 3 (tiga) Program Studi yakni : 1) Akuntansi (S1); 2) Manajemen (S1); dan Program Studi Perpajakan (DIII), dengan jumlah mahasiswa 776 orang.

      Sementara itu Koordinator Kopertis Wilayah VI Jawa Tengah dalam sambutannya yang diwakili Kepala Seksi Kelembagaan dan Kerjasama, Drs. Agung Supriyadi mengajak kepada seluruh jajaran pimpinan dan pelaksana STIE AKA Semarang agar senantiasa mengoptimalkan sumber daya akademik yang dimiliki, serta tetap konsisten terhadap visi dan misi maupun pada tugas pokok perguruan tinggi yakni, mengembangkan intelektualitas mahasiswa, melaksanakan pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan menghasilkan karya-karya kreatif serta inovatif.

     Acara wisuda Sarjana ke-3 STIE AKA Semarang, selain dihadiri perwakilan dari Kopertis Wilayah VI, juga dihadiri beberapa pimpinan PTS yang ada di Semarang serta perwakilan dari Walikota Semarang.  

         

 

COMMUNITY

Materi Pelatihan