Kemenkes Aplikasikan Program Nusantara Sehat
Written by humas_wid Tuesday, 17 October 2017 14:44
Semarang-kopertis6.or.id - Dalam rangka penguatan pelayanan kesehatan di daerah terpencil dan perbatasan, Kementerian Kesehatan telah, sedang, dan akan terus menempatkan tenaga kesehatan melalui program Nusantara Sehat.
Menurut Ketua Komite Farmasi Nasional (KFN), Drs. Purwadi, MM,ME,Apt mengatakan, program ini merupakan program lintas di Kementerian Kesehatan yang fokusnya tidak terbatas pada kegiatan praktek, tetapi juga promotif dan preventif untuk mengamankan kesehatan masyarakat di daerah yang paling membutuhkan.
“Ini sesuai dengan nawacita presiden RI Joko Widodo, yaitu membangun Indonesia dari pinggiran dan memperkuat daerah-daerah dan desa dalam kerangka negara kesatuan.” ungkapnya.
Penyataan Ketua KFN disampaikan saat memberikan pidato pada acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Apotekes angkatan ke-10 Universitas Wahid Hasyim Semarang (Unwahas) yang berlangsung di Hotel Semesta Semarang, siang tadi (17/10).
Purwadi menjelaskan, sudah lebih dari 1800 tenaga kesehatan telah kita kirimkan ke lebih dari 250 Puskesmas, terdiri dari tenaga dokter, tenaga apoteker, bidan, perawat, dokter gigi sampai dengan tenaga kesehatan lingkungan dalam bentuk satu tim. “Sekarang ada program lagi Nusantara Sehat tetapi individual.” imbuhnya
Saya berharap, lulusan dari Farmasi Unwahas yang berasal dari daerah luar Jawa agar kembali ke daerah asal, mengingat masyarakat di sana masih sangat membutuhkan tangan-tangan terampil pengelola obat.
“Mudah-mudahan untuk yang angkatan ini sebagian besar yang berasal dari Indonesia Timur, kembali ke daerah masing-masing untuk memperkuat negara RI.” katanya
Menurut Purwadi, bagi yang mengikuti program Nusantara Sehat, gaji untuk Apoteker sebesar sepuluh juta lima ratus ribu rupiah per bulan. “Tugasnya cukup dua tahun, dan perpeluang menjadi ASN.” tegasnya
Peserta pengambilan sumpah apoteker kali ini diikuti 70 orang, lulusan terbaik diraih Iffa Kholisatul Izza, S.Farm, Apt dengan IPK 3.90
Tampak hadir dalam acara pelantikan Wakil dari Ketua Pengurus Pusat Ikatan Apoteker Indonesia, Liliek Yusuf Indrajaya, Rektor Unwahas, Prof. Dr. H. Mahmutarrom beserta jajaran, Dekan Fakultas Farmasi Unwahas, Aqnes Budiarti, Ketua Progdi Profesi Apoteker, Yance Anas.
< Prev | Next > |
---|
ARSIP ARTIKEL
COMMUNITY
Materi Pelatihan
- Materi Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan II
- Materi Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan I
- Form Perubahan Nama Program Studi
- Materi Workshop PD-Dikti Baru
- Materi Workshop Pembinaan APS Baru
- Materi Sosialisasi APT V3.0
- Materi Statuta 2018 (Update)
- Materi AMI 2018
- Materi SPMI 2018
- Materi BINAP Tahun 2018
- Materi Bimtek Keprotokolan bagi Tenaga Keprotokolan PTS Tahun 2018
- Materi Bimtek Pengusulan JFD Online bagi Tim PAK PTS Tahun 2018 Angkatan I
- Materi Workshop Pembinaan Akreditasi Prodi Baru
- Materi Rakor Badan Penyelenggara dan Pimpinan PTS Tahun 2018 Rayon I
- Materi Optimalisasi Tata Kelola PTS
- Materi PDDIKTI Feeder
- Materi Sosialisasi Kebijakan Akreditasi dan Pelatihan SAPTO
- Materi Workshop Pengusulan JFD OnlineTahun 2017 Angkatan V
- Materi Workshop Pengusulan JFD Online Tahun 2017 Angkatan III dan IV
- Materi Workshop Pengusulan JFD Online Tahun 2017 Angkatan II
- Materi Workshop Strategi Meraih Peningkatan Akreditasi Program Studi Tahun 2017
- Materi Workshop AIPT
- Materi Sosialisasi Reviewer Karya Ilmiah untuk Usulan Kenaikan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan III
- Materi Sosialisasi Reviewer Karya Ilmiah untuk Usulan Kenaikan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan II
- Materi Sosialisasi Reviewer Karya Ilmiah untuk Usulan Kenaikan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan I
- Materi Workshop Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen 2016 Angkatan IV
- Materi Workshop Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen 2016 Angkatan III
- Materi Sosialisasi Kebijakan Jabatan Fungsional Akademik Lektor Kepala dan Professor
- Materi Workshop Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen 2016 Angkatan II
- Materi Workshop Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen 2016 Angkatan I
- Materi Workshop Reviewer 2014
- Materi Rakor Pimpinan PTS Bidang Akademik Tahun 2014
- Materi Sosialisasi Penilaian Prestasi Kerja PNS (SKP) 2014
- Materi Bimtek Pengusulan JFD Online bagi Tim PAK PTS Tahun 2018 Angkatan II