Tuesday, December 24, 2024
   
TEXT_SIZE

Wisudawan Terbaik Unwahas Dari Program Bidik Misi

Semarang-lldikti6.ristekdikti.go.id – Mahasiswa  FISIP Universitas Wahid Hasyim Semarang (Unwahas)  Alfi  Kholudatun Nikmah, merupakan salah satu dari delapan mahasiswa penerima beasiswa program  Bidikmisi yang berhasil meraih IPK terbaik 3.69, pada  penyelenggaraan Wisuda periode Oktober 2018 yang berlangsung di  Convention Hall Masjid Agung Semarang, Rabu, 6 November 2018.

Menurut Alfi, dirinya menyelesaikan kuliah tepat 4 (empat) tahun. Selama masa kuliah  tak sekalipun  dikenakan biaya apapun oleh Unwahas, begitu pula saat diwisuda.

“Kami sampaikan terima kasih kepada pemerintah dalam hal ini Kemenristekdikti dan Unwahas yang telah memfasilitasi kami dari keluarga kurang mampu dengan pemberian beasiswa program Bidikmisi.” kata anak dari pasangan Bapak Wardie Fadholie dan Ibu Noor Chasanah.

Alfi mengatakan, dirinya ada keinginan untuk studi lanjut pada program Pasca Sarjana untuk progdi linier. “Saya masih mencari info sana sini untuk mendapatkan fasilitas beasiswa, dan UNDIP menjadi alternatif pilihan saya.” akunya

Ia menambahkan, pilihannya untuk melanjutkan studi Pasca Sarjana  progdi Ilmu Politik  bukan tanpa alasan, karena sejak awal kuliah S1 sudah terlanjur jatuh cinta pada mata kuliah ini.

Keberhasilan Alfi sebagai mahasiswa program Bidikmisi dan menjadi lulusan terbaik, menjadikan bangga kedua orang tuanya. Saat hadir mendapingi putri kesayangannya  diwisuda, Wardie Fadholie menampakkan ekspresi kebahagiaan dengan apa yang telah berhasil diraih anaknya dihari itu.   

“Program Beasiswa Bidikmisi telah banyak membantu kami dapat menyekolahkan anak  hingga meraih gelar sarjana. Saya ini hanya penjual kue kecil-kecilan, rasanya berat untuk membiayai kuliah. Untuk itu kami sangat berterimakasih kepada Unwahas yang telah mendidik dengan baik Alfi selama berstatus sebagai mahasiswa tanpa dibebani pungutan apapun.”  ungkapnya

Disampaikan oleh Rektor Unwahas Prof.Dr. Mahmutarom bahwa delapan mahasiswa program Bidikmisi yang diwisuda adalah angkatan 2014-2015. Kepada mereka rektor berharap, sebagai penerima beasiswa program Bidikmisi diharapkan tidak hanya memiliki kecerdasan intelektual, tetapi juga memiliki semangat lebih terhadap nasionalisme.

“Selama ini mereka kuliah dibiayai negera, sehingga setelah lulus harus mau mengabdikan ilmunya kepada bangsa dan negara, sebagai bentuk kecintaan terhadap tanah air.” tegasnya

Wisuda ke-29 kali ini Unwahas meluluskan sebanyak 514 Sarjana, 27 Magister dan 84 Profesi Apoteker.

Tampak gambar : Alfi diantara kedua orang tua. 

COMMUNITY

Materi Pelatihan