Friday, March 29, 2024
   
TEXT_SIZE

Tingkatkan Kemampuan Subregional, Akpermus Gelar Workshop

Solo-kopertis6or.id - Upaya peningkatan sistem ujian pada pendidikan DIII Keperawatan yang menjadi fokus saat ini adalah Uji Kompetensi yang mensyaratkan adanya suatu proses pelaksanaan ujian yang kredibel, efektif dan efisien sesuai dengan tingkat kepentingan ujian yang tinggi (High Stake Exam).

Menurut releas dari Ketua Pelaksana, Titik Anggraeni, S.Kp., M.Kes menyampaikan, salah satu metode ujian yang akan digunakan meliputi  ujian tertulis dengan Paper Base Test (PBT). Untuk itu,  yang perlu dilakukan adalah mempersiapkan suatu sistem pengelolaan bank soal yang sangat kredibel, baik dari segi keamanan maupun kemudahan dari proses administrasinya dengan dukungan piranti lunak dan keras yang memadai. 

Titik menjelaskan, guna meningkatkan kualitas lulusan program studi Keperawatan yang siap menghadapi Uji Kompetensi Nasional, AKPER Mamba’ul ‘Ulum Surakarta mengadakan “Workshop Item Development and Review dan Item Bank Administrator” bagi Dosen Keperawatan. Pembuatan soal bentuk vignette merupakan tantangan bagi dosen untuk menyusun  soal dengan kriteria baik yang sesuai dengan prinsip assessment. 

Menurutnya, tujuan utama  kegiatan ini tidak lain agar Dosen Keperawatan mampu membuat soal-soal yang digunakan untuk Uji Kompetensi Nasional sesuai dengan ketentuan. “Jika tujuan tersebut tercapai, maka akan meningkatkan kemampuan subregional untuk menjadi Item Bank Administrator, sehingga mempercepat terkumpulnya soal R1 tingkat regional dalam bentuk aplikasi, serta mempermudah pengelolaan soal pada tingkat regioal dan subreginal.” paparnya 

Workshop berlangsung selama dua hari di kampus Akper Mambaul’Ulum Surakarta (Akpermus), yakni Jum’at-Sabtu tanggal 18-19 November 2016. Sebagai narasumber terdiri dari Puguh Widiyanto, SKp.,M.Kep (Ketua AIPViKI Regional V Jawa Tengah) dan Heryanto Adi Nugroho,S.Kp.,M.Kep.,Sp.Kom.

Acara ini terselenggara atas kerjasama antara Akademi Keperawatan Mamba’ul ‘Ulum Surakarta dengan Asosiasi Institusi Pendidikan Vokasi Keperawatan Indonesia (AIPViKI) Regional V Jawa Tengah, dengan materi yang disampaikan  meliputi Blue sprint, Item Development and review, Pola pengembangan blue sprint, Item Bank Administration, Item review, serta penggunaan Aplikasi Item Bank Administration.

 

 

COMMUNITY

Materi Pelatihan