Saturday, November 23, 2024
   
TEXT_SIZE

Dubes Inggris Kunjungi Unwahas

Semarang-kopertis6.or.id – Duta Besar (Dubes) Inggris untuk Indonesia, Moazzam Malik siang tadi, 22 Februari 2016 melakukan kunjungan ke Jawa Tengah, menyempatkan singgah di kampus II Unwahas untuk melakukan dialog dengan mahasiswa.

Kehadiran Moazzam disambut rektor Unwahas, Dr. H Noor Achmad MA beserta jajaran civitas akademika.

Rektor menyampaikan, penyebaran Islam Nusantara yang dilakukan  Wali Songo dijadikan sebagai prinsip dasar dalam pengembangan Islam di Unwahas berupa Ahli Sunah Wal’jama’ah.

“Islam Nusantara (Ahli Sunah Wal’jama’ah-red) berbeda dengan umumnya, meskipun memiliki prinsip yang sama. Islam Nusantara mampu berinteraksi dengan kearifan lokal, sangat bijak melihat perkembangan jaman, serta tidak menggunakan kekerasan dalam berkembang.”  kata Noor Achmad

Pada kesempatan tersebut rektor berpesan kepada mahasiswa asing yang belajar di Unwahas, agar pengetahuan tentang Islam Ahli Sunah Wal’jama’ah nantinya setelah lulus dapat diperkenalkan dan disebar luaskan di negara masing-masing. “ Saya harapkan Saudara dapat menjadi duta dinegara masing-masing setelah mempelajari dan mendalami Islam Ahli Sunah Wal’jama’ahdi kampus ini.” pintanya.

Terhadap apa yang disampaikan rektor Unwahas, Dubes Inggris mengatakan, Indonesia merupakan negara terbesar ke empat dunia dengan pertumbuhan ekonomi yang baik, sebagai negara demokrasi juga memiliki penduduk muslim terbesar di dunia. “Kami siap belajar dari Indonesia, dan secara pribadi juga senang berteman dengan mahasiswa internasional Unwahas.” ungkap pria muslim tersebut yang juga fasih berbahasa Indonesia.

Dia menambahkan, kami siap mengagendakan kerjasama antara Islam di Inggris dan Islam yang ada di sini. “Akan kita datangkan peneliti Islam dari Inggris untuk melakukan penelitian mengenai Islam di Indonesia. “ janji Dubes.

COMMUNITY

Materi Pelatihan