Color Fest Di PHB Accounting Day, Meriah
Written by humas_wid Tuesday, 02 October 2018 16:05
Tegal – lldikti6.ristekdikti.go.id – Accounting Days kembali digelar oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himaprodi) Akuntansi Politeknik Harapan Bersama (PHB). Accounting Days ke-4th mengusung tema Accounting Is Colorful diikuti ratusan mahasiswa internal PHB yang diselenggarakan di Sport Center kampus 1 Politeknik Harapan Bersama, baru-baru ini.
Accounting Dayske-4th mendapat sambutan meriah dari mahasiswa dan segenap sivitas akademika PHB. Acara pembukaan ditandai dengan pemukulan Gong oleh Wakil Direktur II Sunandar SE.,M.Si.,AK.,CA.
Dalam sambutannya Sunandar mengatakan, Accounting Days merupakan instrumen untuk mengkolaborasikan potensi mahasiswa sesuai bakat dan minat, dikemas dalam suatu kegiatan yang menarik.
“Sesuai dengan tema, segala perbedaan agar menjadi melebur. Apalagi saat ini sudah mulai kampanye, kita jangan gampang terpancing dan terpengaruh oleh pihak-pihak yang mempunyai kepentingan,” pesannya
Rangkaian kegiatan Accounting Days 4 thTahun 2018, meliputi: Polytechnic Accounting Competition, yaitu lomba akuntansi yang pesertanya adalah siswa dari SMA dan SMK se-eks karesidenan Pekalongan, Senam Bersama dan Color Festival, Accounting Class Competition(Action), Mega Bazaar, Accounting Recycle Competition, Kuliah Umum.
Kegiatan pembuka diawali dengan senam bersama seluruh sivitas akademika Prodi Akuntansi, baik dosen, staf dan mahasiswa, dilanjutkan dengan Color Festival berupa penaburan serbuk warna keangkasa, diiringi music DJ SAD. Berikutnya, dilanjut Accounting Class Competition berupa Tarik Tambang, Moving Ball dan Estafet Sarung antar mahasiswa akuntansi. Malam harinya berlanjut acara fashion showAccounting Recycle Competition (ARF) 2018 dengan tema “Creativity in Waste Utilization”. Kegiatan ini merupakan ajang peningkatan soft skill bagi mahasiswa dalam mengelola limbah menjadi bentuk karya fashion yang bernilai jual tinggi.
Penutup acara berupa Kuliah Umum, bertemakan The Development of Financial Technology (FinTech) to Create Smart Generation, berlangsung di Aula Kampus 1 PHB, diikuti sekitar 250 mahasiswa.
Kepala Sub Bagian Edukasi dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan Tegal Victorius Donny Vika Pramana tampil sebagai narasumber. Menurutnya, FinTech merupakan sebuah inovasi di dalam bidang jasa keuangan dan atau pemanfaatan perkembangan teknologi informasi, untuk meningkatkan layanan di industri keuangan.
< Prev | Next > |
---|
ARSIP ARTIKEL
COMMUNITY
Materi Pelatihan
- Materi Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan II
- Materi Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan I
- Form Perubahan Nama Program Studi
- Materi Workshop PD-Dikti Baru
- Materi Workshop Pembinaan APS Baru
- Materi Sosialisasi APT V3.0
- Materi Statuta 2018 (Update)
- Materi AMI 2018
- Materi SPMI 2018
- Materi BINAP Tahun 2018
- Materi Bimtek Keprotokolan bagi Tenaga Keprotokolan PTS Tahun 2018
- Materi Bimtek Pengusulan JFD Online bagi Tim PAK PTS Tahun 2018 Angkatan I
- Materi Workshop Pembinaan Akreditasi Prodi Baru
- Materi Rakor Badan Penyelenggara dan Pimpinan PTS Tahun 2018 Rayon I
- Materi Optimalisasi Tata Kelola PTS
- Materi PDDIKTI Feeder
- Materi Sosialisasi Kebijakan Akreditasi dan Pelatihan SAPTO
- Materi Workshop Pengusulan JFD OnlineTahun 2017 Angkatan V
- Materi Workshop Pengusulan JFD Online Tahun 2017 Angkatan III dan IV
- Materi Workshop Pengusulan JFD Online Tahun 2017 Angkatan II
- Materi Workshop Strategi Meraih Peningkatan Akreditasi Program Studi Tahun 2017
- Materi Workshop AIPT
- Materi Sosialisasi Reviewer Karya Ilmiah untuk Usulan Kenaikan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan III
- Materi Sosialisasi Reviewer Karya Ilmiah untuk Usulan Kenaikan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan II
- Materi Sosialisasi Reviewer Karya Ilmiah untuk Usulan Kenaikan Jabatan Fungsional Dosen Angkatan I
- Materi Workshop Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen 2016 Angkatan IV
- Materi Workshop Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen 2016 Angkatan III
- Materi Sosialisasi Kebijakan Jabatan Fungsional Akademik Lektor Kepala dan Professor
- Materi Workshop Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen 2016 Angkatan II
- Materi Workshop Percepatan Pengusulan Jabatan Fungsional Dosen 2016 Angkatan I
- Materi Workshop Reviewer 2014
- Materi Rakor Pimpinan PTS Bidang Akademik Tahun 2014
- Materi Sosialisasi Penilaian Prestasi Kerja PNS (SKP) 2014
- Materi Bimtek Pengusulan JFD Online bagi Tim PAK PTS Tahun 2018 Angkatan II