Saturday, November 23, 2024
   
TEXT_SIZE

Stikes Mitra Husada Karanganyar Juara Diajang MR.ID

Karanganyar-kopertis6.or.id – Melalui Icha Rahmawati, Rachmasari Melati Wika P, dan Penni, berhasil mengantarkan Stikes Mitra Husada Karanganyar menempatkan diri sebagai juara III ajang Olimpiade Rekam Medis Indonesia (ORI) 2016 untuk kategori  Medical Record Cross Word (MR.ID).

Acara yang diselenggarakan Himpunan  Mahasiswa Rekam Medis dan Manajemen Informasi Kesehatan (APTIRMIK) yang berlangsung di Hotel New Saphir  Yogyakarta  baru-baru ini tersebut, untuk kategori yang dilombakan meliputi Medical Record Brain Competition (MR.BC), Medical Record Debate Competition (MR. DC), Medical Record Cross Word (MR. CW), Medical Record Coding Competition (MR. CC), Medical Record Interface Design (MR. ID), dan Poster.

Sistem penilaian yang dilakukan juri dalam ajang ini, pada babak pertama memiliki bobot penilaian 40%. Adapun untuk babak kedua, memiliki bobot 20% dengan mekanisme melibatkan kalangan umum untuk memilih secara online via Line. Sedangkan pada babak ketiga yang juga sebagai babak penentuan, dilakukan peserta ISMOHIM (International Conference on Health & Well Being) dengan bobot penilaian 40%.

Prestasi yang diraih Stikes Mitra Husada Karanganyar ini menunjukkan institusi ini memiliki kemampuan bersaing di tingkat nasional.  

COMMUNITY

Materi Pelatihan